manfaat kunyit
manfaat kunyit

Anda tentunya sudah mengenal kunyit. Kunyit yang terkadang juga disebut kunir adalah rempah yang sering digunakan untuk bumbu masakan. Tetapi, sudah tahukah Anda bahwa kunyit juga memiliki banyak khasiat bagi kesehatan dan kecantikan? Simak artikel berikut ini supaya Anda bisa menggunakan tanaman yang kaya manfaat ini untuk menjaga diri Anda tetap sehat dan cantik.

 

Khasiat kunyit untuk kesehatan

 

  1. Menyembuhkan penyakit radang

 

radang sendi
Sumber : https://www.honestdocs.id/

 

Kunyit mengandung kurkumin, yaitu sebuah zat antioksidan yang dapat menyembuhkan penyakit radang dengan efektif. Kurkumin dapat menghentikan kerja sitokin dan enzim penyebab peradangan. Zat antioksidan ini juga menurunkan kadar histamin dan meningkatkan produksi kortison alami yang dapat mengatasi radang.

Berbagai uji praklinis menemukan bahwa kunyit memiliki potensial untuk mengobati penyakit-penyakit yang berhubungan dengan peradangan, seperti radang sendi, diabetes, penyakit jantung, bahkan kanker. Akan tetapi, belum ada penelitian yang bisa membuktikan kemungkinan tersebut.

 

  1. Menyembuhkan maag

 

maag
Sumber : https://petunjuksehat.com/

 

Mungkin Anda sudah mengetahui kegunaan kunyit sebagai obat maag. Mengatasi gangguan pencernaan adalah salah satu khasiat kunyit yang paling terkenal.

Ada beberapa faktor yang bisa memicu maag. Contohnya infeksi bakteri H. pylori yang menyebabkan luka di lambung, merokok, mengkonsumsi alkohol atau beberapa jenis makanan tertentu, ataupun obat pereda nyeri (painkiller) dalam jangka waktu panjang. Faktor-faktor ini dapat menyebabkan terkikisnya lapisan dinding usus dan kerongkongan. Sebagai akibatnya, refluks asam lambung menjadi naik.

Sebuah penelitian yang diterbitkan di jurnal Pharmacognosy Reviews menemukan bahwa kurkumin memiliki kemampuan untuk menyembuhkan peradangan yang ditimbulkan luka di lambung. Kurkumin juga meningkatkan produksi lendir di dinding lambung yang dapat melindungi organ tersebut dari iritasi.

Tidak hanya itu saja, menurut sebuah penelitian yang dipublikasikan di jurnal ilmiah Systematic Reviews, kurkumin juga dapat menstabilkan produksi asam lambung dan cairan empedu.

Jika Anda mengalami gejala maag, minumlah teh kunyit hangat atau jamu kunir asam untuk meredakan rasa sakit di perut. Minuman-minuman berkhasiat tersebut juga akan membuat Anda semakin jarang kambuh penyakitnya.

 

  1. Mengempiskan perut kembung

 

perut kembung
Sumber : https://www.klikdokter.com/

 

Sebenarnya kita tidak perlu malu jika kita buang gas. Buang gas atau dalam istilah sehari-hari biasa kita sebut kentut menandakan pencernaan yang sehat. Yang harus diwaspadai adalah buang gas yang berlebihan karena ini adalah indikasi bahwa Anda mengalami gangguan pencernaan. Bisa jadi Anda kembung.

Nah, kunyit juga baik untuk meredakan kembung. Kurkumin membantu otot dalam sistem pencernaan kita supaya tetap bekerja dengan baik. Sehingga tekanan gas dalam perut kembali normal.

Selain itu, seperti yang sudah disebutkan di atas, kunyit mengurangi produksi asam lambung yang terlalu tinggi. Asam lambung sendiri adalah salah satu penyebab perut menjadi kembung. Maka, sangat baik untuk meminum jamu kunyit asam jika Anda merasa kembung.

 

  1. Mengatasi masalah BAB

 

diare
Sumber : https://www.honestdocs.id/

 

Irritable bowel syndrome atau disingkat IBS adalah gangguan BAB jangka panjang yang disebabkan adanya radang di usus besar. Peradangan bisa membuat kontraksi usus menjadi terlalu sering, yang akan mengakibatkan diare, atau malah terlalu jarang, yang mengakibatkan sembelit.

Pada 2018, peneliti dari Singapura menemukan bahwa kunyit bermanfaat untuk IBS. Penelitian yang dimuat dalam Journal of Clinical Medicine tersebut menunjukkan bahwa efek pereda radang kurkumin melancarkan kinerja otot pencernaan. Kunyit juga membantu kerja bakteri baik di usus.

Kunyit juga mengandung magnesium dan kalium yang dapat menyembuhkan diare karena keracunan makanan karena kedua zat tersebut mengatasi dehidrasi.

 

  1. Mengatasi nyeri haid

 

nyeri haid
Sumber : https://lifestyle.okezone.com/

 

Semua perempuan Indonesia tentu sudah tidak asing dengan jamu kunir asam yang dikenal manjur mengurangi nyeri haid. Efek pereda nyeri alami dalam kurkumin mengurangi kontraksi rahim yang membuat perut sakit. Asam jawa yang terkandung dalam kunir asam juga memiliki khasiat yang sama. Selain itu, kurkumin mengurangi produksi hormon yang menimbulkan rasa sakit sehingga kesehatan rahim terjaga selama datang bulan.

 

  1. Diet

 

diet
Sumber : https://www.klikdokter.com/

 

Jamu kunyit asam juga bermanfaat mengurangi berat badan. Konsumsi jamu kunyit asam yang teratur akan membantu menurunkan berat badan.

Tidak hanya itu, kurkumin dapat menurunkan kadar gula darah dan kolesterol dalam tubuh. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa ekstrak kunyit berpotensi menurunkan risiko diabetes dengan menstabilkan gula darah.

Walaupun hal ini belum dapat dibuktikan secara klinis, tidak ada salahnya tetap meminum jamu kunyit asam. Jamu ini tidak hanya aman dikonsumsi secara rutin. Kita pun sudah melihat contoh dari ibu dan nenek kita yang tetap bugar karena rajin minum kunir asam.

 

Khasiat kunyit putih untuk kesehatan

 

Kita lebih banyak mengenal kunyit yang dagingnya berwarna jingga mencolok. Tetapi, apakah Anda mengetahui bahwa ada jenis yang dagingnya berwarna putih?

Kunyit putih atau yang sering disebut dengan zedoaria juga mengandung kurkumin. Tetapi selain itu, kunyit putih memiliki kandungan yang berbeda dari kunyit biasa. Maka, manfaat keduanya pun cukup berbeda. Tetapi, keduanya sangat berguna untuk kesehatan. Seperti apa sajakah manfaat kunyit putih? Inilah khasiatnya.

 

  1. Menyembuhkan infeksi

 

infeksi
Sumber : https://www.honestdocs.id/

 

Menurut penelitian, kunyit putih sangat mujarab dalam melawan infeksi yang disebabkan bakteri atau jamur. Penyakit yang bisa diatasi rempah ini antara lain diare karena infeksi bakteri E. coli di saluran pencernaan, infeksi kulit yang diakibatkan bakteri Staphylococcus aureus seperti bisul dan jerawat, dan sariawan akibat infeksi jamur Candida.

Kunyit putih juga baik untuk kesehatan daerah kewanitaan. Sebab, kunyit putih dapat mengatasi infeksi saluran kemih dan infeksi jamur di vagina.

Selain itu, kunyit putih juga mengatasi bau mulut yang disebabkan oleh bakteri. Efektivitasnya hampir sama ampuhnya dengan obat kumur, padahal ekstrak kunyit putih jauh lebih murah. Hebat, bukan?

 

  1. Mengatasi alergi

 

alergi
Sumber : https://www.honestdocs.id/

 

Senyawa kurkumin dalam kunyit putih dapat melawan gejala reaksi alergi pada kulit. Fungsinya mirip dengan obat anti alergi yang bernama antihistamin.

 

  1. Menghambat perkembangan kanker

 

kanker
Sumber : https://parenting.orami.co.id/

 

Kunyit putih memiliki potensi sebagai obat kanker tradisional. Sebuah penelitian tahun 2014 menunjukkan bahwa kurkumin dalam kunyit putih dapat menghambat perkembangan sel kanker ganas yang menyebabkan kanker payudara. Penelitian laboratorium lainnya menemukan bahwa kurkumin membuat sel kanker mengempis sehingga proses penyebaran kanker, atau metastasis dalam istilah kedokteran, bisa terhambat.

Tentu saja hasil penelitian tersebut perlu dikaji ulang dan tidak berarti penderita kanker tidak perlu ke dokter. Namun, tidak ada salahnya masyarakat mengkonsumsi kunyit putih untuk mencegah kanker, terutama kanker payudara, kanker leher rahim, dan kanker usus besar.

 

  1. Menjaga sistem pencernaan tetap sehat

 

sistem pencernaan
Sumber : https://www.quipper.com/

 

Seperti kunyit biasa, minyak saripati kunyit putih juga bermanfaat untuk mengatasi berbagai jenis masalah saluran pencernaan. Contohnya antara lain perut kembung, masalah BAB, nafsu makan yang menurun, kolik, maag, radang usus yang disebabkan stres berlebih, dan bahkan cacingan.

 

  1. Obat racun gigitan ular

 

bisa ular
Sumber : https://blogunik.com/

 

Kunyit putih berkhasiat menetralkan racun dari gigitan ular. Hal ini disebabkan ekstrak kunyit putih dapat menghambat bisa ular dalam darah sehingga tidak terjadi pendarahan dalam. Sehingga efek fatal dari gigitan ular dapat dihindari.

 

  1. Meredakan nyeri

 

nyeri kepala
Sumber : https://www.klikdokter.com/

 

Kunyit putih memiliki khasiat pereda nyeri karena sakit kepala dan gigi, demam, bahkan juga nyeri sendi karena arthritis dan rematik. Kunyit putih mengandung diuretik yang memiliki efek pereda nyeri yang bahkan lebih efektif daripada aspirin.

 

  1. Meredakan asma

 

asma
Sumber : https://www.klikdokter.com/

 

Manfaat kunyit putih tidak hanya sampai disitu saja. Kunyit putih juga dapat mengatasi peradangan dalam saluran pernapasan. Sehingga saluran udara tidak menyempit. Hal ini membuat kunyit putih sangat baik untuk menjaga kesehatan paru-paru penderita asma.

 

Masker kunyit untuk kulit yang lebih indah

 

Kunyit tidak hanya bermanfaat bagi kesehatan tetapi juga dapat menjaga keindahan kulit. Kunyit mengandung antioksidan yang membuat kulit lebih terang dan awet muda.

Anda dapat mencoba beberapa masker kunyit alami di bawah ini untuk menjaga kulit indah Anda.

 

  1. Masker kunyit kasturi

Masker kunyit kasturi ini dapat menghilangkan komedo di muka. Pertama, haluskan beberapa ruas kunyit kasturi dengan ulekan atau blender. Kemudian, campurkan satu sendok makan kunyit tersebut dengan minyak kelapa dan aduk rata sampai kental seperti pasta. Oleskan pasta tersebut di bagian wajah yang berkomedo sambil memijat dengan lembut area jidat, hidung, dan dagu.

Setelah 10 menit, bilaslah wajah dengan air hangat. Pakailah masker kunyit kasturi secara teratur untuk menyembuhkan masalah komedo yang mengganggu.

 

  1. Masker kunyit dan pepaya

Pepaya mengandung enzim papain yang baik untuk mengangkat sel kulit mati, menjaga elastisitas kulit muka, serta mengobati dan mencegah jerawat. Masker ini cocok dengan segala kulit wajah, bahkan untuk Anda yang berkulit sensitif sekalipun. Jika digabungkan dengan khasiat kunyit, sudah pasti Anda akan terlihat cantik dan awet muda.

Berikut langkah-langkah membuat masker kunyit dan pepaya. Pertama, kupas pepaya mentah. Potong kecil-kecil, kemudian tumbuk sampai menjadi adonan kasar. Campurkan dua sendok adonan tersebut dengan setengah sendok teh bubuk kunyit sampai merata.

Kemudian, Anda tinggal mengoleskan masker tersebut pada wajah atau bahkan bagian tubuh lainnya. Pijat lembut bagian yang telah diolesi masker selama 15 sampai 20 menit. Setelah itu, bilas dengan air hangat.

Pakailah masker kunyit dan pepaya ini selama dua sampai tiga kali seminggu agar hasilnya maksimal.

 

  1. Masker kunyit dan yoghurt

Masker kunyit dan yoghurt memiliki banyak manfaat. Tidak hanya membuat kulit tampak bersinar cerah dan mengecilkan pori-pori, masker ini pun dapat menghilangkan bekas jerawat dan mencegah timbulnya jerawat baru. Hal ini disebabkan kedua bahan utama masker ini memiliki efek menyembuhkan radang dan mematikan bakteri.

Untuk membuat masker kunyit dan yoghurt, pertama-tama campurkan 2 sendok teh kunyit bubuk dengan 4 sendok makan yoghurt plain dingin. Setelah adonan tersebut memiliki warna kuning yang merata, dinginkan di kulkas selama 10 sampai 15 menit. Campurkan madu ke dalam adonan tersebut secara merata.

Sekarang, Anda tinggal melapisi masker ke wajah yang sudah dibersihkan. Jangan sampai mengenai bagian mata dan hidung. Setelah 15 sampai 30 menit, bilas wajah dengan air hangat. Pakai masker ini secara teratur untuk kulit yang lebih cantik.

Demikianlah berbagai manfaat kunyit. Ternyata kunyit sangat berguna untuk kesehatan dan kecantikan. Bagaimana, apakah Anda berminat mencoba rempah yang kaya khasiat ini? Semoga informasi yang kami berikan dapat membantu Anda selalu tampil bugar dan menarik.

 

Apa sebutan lain untuk kunyit?

Sebutan lain kunyit yaitu kunir yang artinya rempah yang sering digunakan untuk bumbu masakan.

Apa khasiat kunyit untuk kesehatan?

1. Menyembuhkan penyakit radang 2. Menyembuhkan maaf 3. Mengempiskan perut kembung 4. Mengatasi masalah BAB 5. Mengatasi nyari haid 6. Diet

Khasiat apa yang bisa dirasakan dari kunyit putih untuk kesehatan??

1. Menyembuhkan infeksi 2. Mengatasi alergi 3. Menghambat perkembangan kanker 4. Menjaga sistem pencernaan tetap sehat 5. obat racun gigitan ular 6. Meredakan nyeri 7. Meredakan asma

Masker kunyit alami apa yang bisa dipakai untuk menjaga kulit agar tetap indah?

1. Masker kunyit kasturi 2. Masker kunyit dan pepaya 3. Masker kunyit dan yoghurt

Leave a Reply
You May Also Like

Perhatikan Ciri Ciri Bumil Akan Segera Melahirkan

Kalau Anda sedang hamil tentu akan memiliki rasa campur aduk, mulai dari…

Konsumsi Buah Naga, Berikut 8 Khasiatnya untuk Kesehatan – FAJAR

Buah naga bisa dikonsumsi dengan tambahan jeruk nipis. (the invisible cookbook) FAJAR.CO.ID,…

Turunkan Berat Badan, Konsumsi 6 Jenis Buah Ini – FAJAR

FAJAR.CO.ID, JAKARTA – Buah adalah camilan alami yang mengandung vitamin, serat, dan…

Tidur dengan Lampu Menyala, Ini Enam Bahayanya – FAJAR

FAJAR.CO.ID – Mematikan lampu pada waktu tidur lebih dari sekadar frasa pengantar…