Drama Korea Menjadi Teman Raisa Me Time 1

Raisa tengah disibukkan mengurus putrinya yang cantik, Zalina Raine Wyllie. Dengan kesibukannya tersebut Raisa masih bisa menyempatkan diri untuk me time dengan nonton drama korea. Makanya, meski di rumah saja selama pandemi COVID-19, Raisa sama sekali tak pernah merasa bosan. Dikutip dari pernyataan Raisa pada saat acara buka bersama virtual bareng penggemar di VLIVE, Raisa mengungkapkan bahwa dirinya suka drakor. Apa drakor favorit Raisa dan siapa pemain yang diidolakan? Simak ulasan lengkapnya di sini ya.

Kepincut sama Drama Lee Min Ho

Meski telah menikah, Raisa tetap meluangkan waktu nonton drama. Suami Raisa, Hamish Daud pun sudah paham dan membiarkannya menonton drama korea setelah menidurkan putri kecilnya. Ketika sang suami ingin mengajak ngobrol Raisa pun akan dia urungkan. Karena saat melihat wajahnya dia tahu bahwa itu saatnya sang istri ingin memiliki waktunya sendiri. Menurut Raisa, nonton drama Korea sambil makan sesuatu itu kayak surgawi banget. Bahkan pada saat nonton pun Raisa terbiasa teriak “oppa oppa” di depan layar. Kondisi ini khususnya terjadi ketika aktor ganteng Lee Min Ho muncul di drama Korea The King: Eternal Monarch yang sudah selesai ditayangkan beberapa waktu lalu.

Drama korea ini bercerita mengenai kisah fantasi dua dimensi paralel. Dua dimensi tersebut yaitu Republik Korea dan Kerajaan korea monarki yang terhubung dengan sebuah pintu. Dalam cerita tersebut Lee Min Ho berperan sebagai Lee Gon, raja modern yang dapat melintasi pintu dimensi yang menghubungkan dengan dua yang berbeda. Permasalahan dimulai ketika pintu penghubung ini dibuka oleh iblis yang dilepaskan dewa ke dunia manusia. Kaisar Lee Gon berusaha menutup pintu penghubung tersebut. Disisi lain seorang detektif yang bernama Jung Tae Eul yang diperankan oleh Kim Go Eun mencoba untuk melindungi banyak orang dan juga seseorang yang dicintainya.

 

Seperti Apa Sih Drama The King: Eternal Monarch Favorit Raisa Ini?

Drama Korea Menjadi Teman Raisa Me Time 3

Drama yang tayang mulai Jumat 17 April 2020 ini merupakan drama Korea terbaru dan juga merupakan drama comeback Lee Min Ho setelah menyelesaikan wajib militernya. Berikut adalah beberapa hal yang kamu perlu tahu dari drama The King: Eternal Monarch.

  • Memiliki Genre Fantasi Romantis

Drama korea yang satu ini memiliki genre yang cukup menarik yaitu fantasi dan juga romantis. Drama ini membahas tentang  dunia paralel yaitu Korea Selatan di masa sekarang dengan Korea Selatan dalam bentuk kerajaan konstitusional monarki. Seperti drama-drama genre fantasi lain yang meraih kesuksesan, para penonton The King: Eternal Monarch juga berharap drama ini sukses. Terbukti dari rating yang diperoleh pada episode pertamanya. The King: Eternal Monarch memecahkan rekor rating tertinggi pada episode perdananya.

  • Salah Satu Karya Terbaik Kim Eun Sook

Naskah The King: Eternal Monarch ditulis oleh penulis naskah drama Korea terbaik, Kim Eun Sook.  Penulis naskah Kim Eun Sook tak pernah gagal dalam menarik perhatian penonton. Terbukti dari karya-karyanya yang selalu sukses. Karya Kim Eun Sook selalu mendapat pujian serta rating yang tinggi seperti, Secret Garden (2010), Guardian: The Lonely and Great God (2016), Descendants of The Sun (2016), dan  Mr Sunshine (2018).

  • Reuni Penulis Kim Eun Sook dengan Lee Min Ho dan Kim Go Eun

Penulis Kim Eun Sook bekerja sama kembali dengan Lee Min Ho setelah tujuh tahun berlalu. Kerja sama terakhir mereka yaitu dalam drama The Heirs pada tahun 2013. Dalam drama ini juga mempertemukan kembali penulis Kim Eun Sook dengan aktris Kim Go Eun. Mereka sebelumnya telah bekerja sama dalam drama Guardian: The Lonely and Great God pada tahun 2016.

  • Karya Terbaru dari Sutradara Baek Sang Hoon

Tidak hanya ditulis oleh penulis naskah terbaik Korea, darma ini disutradarai oleh sutradara Baek Sang Hoon. Sosok yang telah berhasil menyutradarai beberapa drama Korea yang fenomenal. Drama ini juga mempertemukan kembali sutradara Baek Sang Hoon dengan penulis Kim Eun Sook. Mereka sebelumnya pernah bekerja sama dalam serial drama Descendants of The Sun pada tahun 2016.

  • Dibintangi oleh Artis Ternama Korea

Kim Go Eun dan Woo Do Han merupakan artis ternama yang ikut membintangi drama The King: Eternal Monarch. Paras yang rupawan dari para artis ini tentu membuat Anda betah menonton mereka berlama-lama. Kemampuan akting keduanya pun tak perlu diragukan lagi. Jika Lee Min Ho bertransformasi menjadi seorang  kaisar yang rupawan,tenang, bijaksana dan juga dicintai oleh rakyatnya. Maka Kim Go Eun berhasil memerankan seorang detektif dengan aktingnya yang natural. Sementara itu, Woo Do Han hadir begitu memukau saat memerankan dua karakter yang berbeda. Woo Do Han berperan sebagai pengawal kaisar di Monarki Korea dan juga pegawai administrasi pada badan kepolisian Korea.

  • Cerita Setiap Episode yang Selalu Bikin Penasaran

The King: Eternal Monarch yang memiliki 16 episode akan membuat penonton penasaran ingin menonton seluruh episode dalam semalam. Pasti Anda akan memiliki banyak pertanyaan ketika belum menyelesaikan drama ini hingga habis.  Karena akan banyak plot twist yang pasti akan membuat penontonnya terkejut.

  • Persahabatan Karakter Lain Juga Tak Kalah Mencuri Perhatian

Tidak hanya menyajikan romansa drama The King: Eternal Monarch juga menghadirkan dua kisah persahabatan. Yakni kisah antara kaisar Lee Gon dan pengawalnya Jo Young yang merupakan kisah persahabatan bromance. Kaisar Lee Gon dan Jo Young yang sudah sejak kecil tumbuh bersama di kerajaan membuat keduanya menjadi sahabat yang tak terpisahkan. Bahkan kaisar Lee Gon telah menganggap Jo Young sebagai keluarga sendiri. Juga kisah detektif Kang Shin Jae dengan rekannya Jung Tae. Keduanya tersebut merupakan rekan kerja yang sekaligus juga sahabat. Mereka selalu sigap saat ketangkasan dan kerja sama dibutuhkan dalam pekerjaannya.

  • Sinematografi yang Super Keren

Drama Korea The King: Eternal Monarch yang mengisahkan dua dunia yang harus berjalan secara paralel sehingga membutuhkan treatment sinematografi secara khusus. Drama ini diwarnai dengan sinematografi yang super keren. Sinematografi yang disuguhkan ini sukses membuat penonton terpukau karena terlihat begitu nyata. Melihat fakta di atas tentu saja Raisa juga tidak melewatkan drama The King: Eternal Monarch ini. Apalagi pemeran utamanya adalah Lee Min Ho, yang merupakan idola Raisa.

 

Drama Lee Min Ho Selain The King: Eternal Monarch

Sebagai salah satu aktor kawakan di Korea, jelas drama yang dibintangi oleh Lee Min Ho sangat banyak. Hampir semua drama Min Ho selalu sukses merebut hati penggemar. Kabar baiknya, drama-drama di bawah ini bisa dengan mudah diakses di situs nonton drama korea manapun. Simak beberapa drama Lee Min Ho yang wajib Anda tonton berikut:

  • Boys Before Flower (2009)

Drama Korea Menjadi Teman Raisa Me Time 4

Boys Before Flower merupakan salah satu drama korea romantis yang pernah diperankan oleh Lee Min Ho. Berkat drama inilah nama Lee Min Ho melambung. Drama ini menceritakan Geum Jan Di (Goo Hye Sun), seorang perempuan dari keluarga yang tidak mampu berhasil bersekolah di tempat yang elit. Di sekolah tersebut dia bertemu empat orang laki-laki tampan dan kaya dan biasa disebut F4. Disini menampilkan kisah cinta remaja beda status sosial. Cukup klise namun banyak digemari oleh masyarakat saat itu.

  • The Heirs (The Inheritors) (2013)

Memiliki alur cerita yang mirip dengan Boys Over Flower, The Heirs secara umum mengisahkan kisah cinta, persahabatan dan juga persaingan antara ahli waris dari keluarga yang kaya. Dalam drama ini Lee Min Ho berperan sebagai Kim Tan, yang merupakan salah satu anak pewaris yang cukup disegani di sekolah. Namun perlahan hidupnya berubah sejak bertemu dengan Cha Eun Sang yang diperankan oleh Park Shin Hye. Seorang gadis biasa dari keluarga kurang mampu.

  • Personal Taste (2010)

Drama ini mengisahkan Jin Ho (Lee Min Ho) yang terobsesi akan kebersihan. Gae In Park (Son Ye Jin) merupakan perempuan yang sedang patah hati dan ia sedang mencari tempat tinggal. Karena suatu hal Jin Ho ingin tinggal bersama Gae In Park. Akhirnya Jin ho berpura-pura menjadi seorang gay agar bisa tinggal bersama Gae In Park.

  • Faith (The Great Doctor) (2012)

Drama ini menceritakan tentang panglima kerajaan Choi Young (Lee Min Ho) pada era kerajaan Goryeo. Choi Young mendapat tugas dari Raja untuk menemukan dokter hebat dari surga. Choi Young terperangkap dalam mesin waktu yang menuju abad 21 dan bertemu Yoo Eun Soo (Hee Seon Kim). Dokter yang akhirnya dibawa menuju masa lalu.

  • The Legend Of The Blue Sea (2016)

Sebelum The King: Eternal Monarch, Lee Min Ho sudah pernah memerankan serial drama fantasi yaitu The Legend of the Blue Sea. Dalam drama ini Lee Min Ho berperan sebagai Heo Joon Jae yang beradu akting bersama Jun Ji Hyun. Heo Joon Jae seorang penipu yang menawan tanpa sengaja bertemu dengan seorang putri duyung di Spanyol. Putri duyung tersebut mudah dibodohi olehnya. Hye Joon Jae mempelajari takdirnya, dan berusaha mencegah tragedi yang sama yang akan menimpa dirinya dan putri duyung tersebut. Pernah ditayangkan pada stasiun TV swasta The Legend of the Blue Sea menjadi drama korea Indo yang memiliki rating tinggi.

  • City Hunter (2011)

City Hunter merupakan drama serial bergenre aksi terbaik yang pernah diperankan oleh Lee Min Ho. Drama ini merupakan adaptasi dari manga jepang karya Tsukasa Hojo dengan judul yang sama. Berkisah tentang kehidupan Lee Yoon Sung (Lee Min Ho), yang merupakan lulusan kampus MIT yang sangat berbakat. Dia bekerja dalam sebuah tim jaringan komunikasi nasional di istana presiden di Blue House. Di sana dia bertemu dengan Kim Na Na (Park Min Young) yang merupakan salah satu anggota tim keamanan negara. Berawal dari situ, kisah cinta diantara mereka bersemi. Bersama dengan berbagai konflik. Mulai dari balas dendam yang rumit hingga mengungkap pejabat korup yang mengancam kestabilan negara.

Nah, itulah alasan mengapa Raisa menyukai nonton drama korea. Selain dia mengidolakan Lee Min Ho drama korea juga memiliki cerita yang menarik, akting pemainnya yang keren serta pengambilan gambar sempurna. Drama korea apa yang jadi favorit Anda?

Bagaimana sinopsis dari drama The King: Eternal Monarch ?

Drama korea ini bercerita mengenai kisah fantasi dua dimensi paralel. Dua dimensi tersebut yaitu Republik Korea dan Kerajaan korea monarki yang terhubung dengan sebuah pintu. Dalam cerita tersebut Lee Min Ho berperan sebagai Lee Gon, raja modern yang dapat melintasi pintu dimensi yang menghubungkan dengan dua yang berbeda. Permasalahan dimulai ketika pintu penghubung ini dibuka oleh iblis yang dilepaskan dewa ke dunia manusia. Kaisar Lee Gon berusaha menutup pintu penghubung tersebut. Disisi lain seorang detektif yang bernama Jung Tae Eul yang diperankan oleh Kim Go Eun mencoba untuk melindungi banyak orang dan juga seseorang yang dicintainya.

Apa Keistimewaan dari drama The King: Eternal Monarch ?

Memiliki Genre Fantasi Romantis , Salah Satu Karya Terbaik Kim Eun Sook , Reuni Penulis Kim Eun Sook dengan Lee Min Ho dan Kim Go Eun , Karya Terbaru dari Sutradara Baek Sang Hoon , Dibintangi oleh Artis Ternama Korea , Cerita Setiap Episode yang Selalu Bikin Penasaran , Persahabatan Karakter Lain Juga Tak Kalah Mencuri Perhatian , Sinematografi yang Super Keren

Apa saja drama Lee Min Ho yang lain ?

Boys Over Flower (2009), The Heirs (The Inheritors) (2013) , Personal Taste (2010) , Faith (The Great Doctor) (2012) , The Legend Of The Blue Sea (2016) ,dan City Hunter (2011)

Leave a Reply
You May Also Like

Sienna Just Wore Her 2006 Met Gala Minidress for a Night Out With Noel Gallagher

The Christmas countdown is officially on! And how do we know? Because…

Why Nikki Bella Was Ready to Dive Back Into the Dating Scene

The Christmas countdown is officially on! And how do we know? Because…

Amal Clooney Wears £2856 Alexander Wang Trench Coat in NYC

The Christmas countdown is officially on! And how do we know? Because…

Céline Dion is Launching a Gender-Neutral Kids Clothing Line

The Christmas countdown is officially on! And how do we know? Because…