Selain Shandy William, nama lain yang juga ikut berperan dalam serial yang berjumlah 10 episode itu antara lain Laras Sardi (Zarah), Rahmet Ababil (Dori), Bhakti Perkasa (Tibo), Dian Ayu (Rohaya), Edo Borne (Ridho), Brata (Fian), dan dua artis senior, Dewi Irawan (Mamam) dan Tabah Penemuan (Baba) yang berperan sebagai orang tua Lukman.
Atas kesempatan yang didapatkan, Shandy William pun mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan.
“Saya berterima kasih banyak kepada Mbak Muthia (sutradara) dan GoPlay yang telah melibatkan saya dalam project ini. Menjalankan produksi serial di tengah masa pandemi menjadi pengalaman unik bagi kami semua. Alhamdulillah proses berjalan lancar,” pungkasnya.
Kredit: Tautan sumber