Sebelum Pilih Ki Do Hoon, Rossa Ungkap SM Entertainment Tawarkan Beberapa Aktor Korea 1

JAKARTA, KOMPAS.com – Video musik lagu “Masih” yang dilantunkan Rossa dan dirilis 13 November 2020 mengejutkan banyak orang karena penampilan aktor Korea, Ki Do Hoon, di dalamnya.

Kehadiran Ki Do Hoon tak lepas karena andil agensi SM Entertainment yang menaungi Rossa dan aktor kelahiran tahun 1995 itu.

Sekitar September lalu, Rossa mengungkapkan, ia awalnya berdiskusi dengan SM Entertainment untuk membuat video musik “Masih” yang secara audio sudah rilis sejak Maret 2020.

Baca juga: Gaet Ki Do Hoon di Video Musik Masih, Rossa Cerita Saat Minta Izin

Bisa dibilang Rossa mendapat hak istimewa, sebab Ki Do Hoon tak langsung dipilih oleh SM Entertainment.

Agensi itu lebih dulu menawarkan beberapa aktor yang bisa menjadi pemeran di video musik Rossa, termasuk Ki Do Hoon.

Ibu satu putra ini berujar ia memang telah menonton sejumlah drama yang dibintangi Ki Do Hoon, yakni Catch The Ghost, Arthdal Chronicles, dan Once Again.

Baca juga: Masih Terus Belajar, Rossa Sering Coba Cara Nyanyi dari Kontestan Indonesian Idol

“Jadi pas dikasih beberapa foto dari SM, aku bisa milih. ‘Aku mau yang ini! Aku mau yang ini (Ki Do Hoon)!’. Karena aku sudah recognize gitu,” kata Rossa dalam konferensi pers virtual Catatan Musik Rossa 2020, Kamis (17/12/2020).

Ternyata, hasil video klip itu tak mengecewakan meski mereka syuting terpisah antara di Korea dan di Indonesia.

Baca juga: Rossa: Enggak Semua Orang Bisa Jadi Idola

Dalam satu hari setelah diunggah ke YouTube, video musik “Masih” mampu meraup 1 juta views.

“YouTube-nya dalam satu hari kayak 1 juta viewers, jadi kami happy, SM Entertainment di Indonesia dan Korea juga happy banget dengan ini,” ucap Rossa.

Kredit: Tautan sumber

Leave a Reply
You May Also Like

Kirana Larasati Mau Nangis Ketemu Shark

JawaPos.com – Timeline medsos Kirana Larasati belakangan ini penuh dengan aktivitas diving…

Aku Didoain Jodoh Sama Reza Rahadian

JawaPos.com–Prilly Latuconsina mendapati hal lucu sekaligus mencengangkan bermain dalam serial project My…

4 Indikasi Lagu Weekend Taeyeon Diduga Jiplak Doja Cat

Pertama adalah dari apa yang terlihat. Taeyeon menerapkan konsep serba pink dengan…

Clara Bernadeth Akui Dulu Ogah Terjun ke Dunia Entertainment, Casting Pertama Ubah Hidupnya

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alivio TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Aktris Clara Bernadeth sempat beberapa kali…