Kang Min Ah Banjir Job Pasca True Beauty, Siap Bintangi Beyond Evil 1

IntipSeleb – Pemeran karakter Choi Soo Ah dalam True Beauty, Kang Min Ah, mulai banjir job. Lawan main Moon Ga Young, Cha Eun Woo, dan Hwang In Yeop tersebut siap kembali ke layar kaca dengan membintangi drama thriller misteri garapan JTBC, bertajuk Beyond Evil.

Nama Kang Min Ah sendiri pertama kali melejit pasca turut ambil peran dalam web drama populer, A-TEEN 2 tahun 2019 silam. Kini, sosoknya semakin digandrungi berkat kepiawaiannya menghidupkan karakter Choi Soo Ah, sahabat Im Joo Kyung (Moon Ga Young) di drama True Beauty. Yuk simak kesibukan Kang Min Ah akhir-akhir ini!

Kang Min Ah Siap Bintangi Drama JTBC Beyond Evil Setelah True Beauty

img_title

Foto : Berbagai Sumber

Baru berselang satu minggu setelah True Beauty menayangkan episode terakhir pada 4 Februari 2021 lalu. Kini, salah satu pemainnya yakni Kang Min Ah, sudah mendapat proyek akting baru untuk membintangi drama terbaru JTBC bertajuk Beyond Evil.

Dalam drama Beyond Evil, Kang Min Ah akan beradu akting dengan Yeo Jin Goo serta Shin Ha Kyun. Ber-genre thriller psikologis, penampilan aktris 23 tahun tersebut akan sangat jauh berbeda dari perannya di drama True Beauty.

Kredit: Tautan sumber

Leave a Reply
You May Also Like

Gaya Makeup yang Cocok untuk 12 Zodiak

Aries (21 Maret – 19 April) Aries adalah zodiak dengan simbol domba,…

Sinopsis Drama Korea True Beauty, Kisah Cewek Sederhana yang Dikelilingi Pria Tampan

INDOZONE.ID – Drama Korea True Beauty akhirnya tayang dan kini sudah memasuki…

Brow People, Pensil Alis Tertipis di Dunia dari Secondate

Salah satu bagian yang tak boleh dilewatkan saat merias wajah adalah alis.…

6 Gaya Simpel Moon Ga Young ‘True Beauty’ yang Memesona

Drama Korea True Beauty yang telah mengakhiri episode terakhirnya pada awal Februari…