JawaPos.com – Menonton film di platform Video on Demand (VoD) menjadi salah satu hal yang banyak dilakukan untuk mengusir penat di masa pandemi Covid-19 hampir selama dua tahun ini. Tingkat konsumsinya banyak dilaporkan meningkat bersamaan dengan sarana hiburan lain seperti bermain game di perangkat mobile.
Di platform VoD, salah satu tayangan yang banyak dicari adalah serial horor. Buat yang gemar tayangan ini, menyaksikan film horor bisa menjadi semacam terapi tersendiri untuk mendongkrak adrenaline.
Yang baru buat penggemar tayangan horor ada serial berjudul Eyang Putri. Hadir di platform VoD MaxStream, Eyang Putri membawa kisah seram teror klenik yang menimpa satu keluarga.
Berkolaborasi dengan Banda Tera Studio 2019, Eyang Putri berkisah tentang teror klenik dalam sebuah keluarga. Film ‘Eyang Putri’ dapat disaksikan secara eksklusif di MAXstream sejak 8 Oktober 2021.
Vice President Digital Lifestyle Telkomsel Nirwan Lesmana mengatakan, hadirnya konten orisinal ‘Eyang Putri’ ini akan mendorong pengayaan kreatif konten orisinal MaxStream yang berkualitas serta dapat dinikmati pelanggan kapan pun dan di mana pun melalui teknologi digital.
‘Eyang Putri’ merupakan film yang ditulis dan diproduseri oleh Lele Laila, penulis skenario film Danur. Film ini berkisah tentang Gendis (Sheila Dara Aisha) bersama sang suami, Reza (Miller Khan) dan anaknya, Anya (Shaquilla Nugraha) yang menyaksikan beragam keanehan pada diri neneknya, Eyang Sri (Marini Soerjosoemarno).
Editor : Mohamad Nur Asikin
Reporter : Rian Alfianto
Kredit: Tautan sumber