Tanaman Obat Covid-19 Ada Dalam Alquran, Ini Penjelasan Guru Besar UII – FAJAR 1

FAJAR.CO.ID — Guru Besar Bidang Farmasetika Universitas Islam Indonesia (UII) Yandi Syukri menyebutkan, sejumlah tanaman yang potensial dikembangkan menjadi obat Covid-19 terkandung dalam Kitab Alquran.

”Menemukan data ilmiah dari Alquran belakangan ini meningkat seiring dengan penyelidikan ilmiah modern. Banyak ayat dalam Alquran yang menjelaskan pentingnya tumbuhan,” kata Yandi seperti dilansir dari Antara saat menyampaikan pidato ilmiah dalam Rapat Terbuka Senat Milad Ke-78 UII di Kampus UII, Jogjakarta, Jumat (12/3/2021).

Menurut dia, dari 27 spesies tumbuhan yang disebutkan dalam Alquran dan Hadits, beberapa yang mudah ditemukan yaitu jinten hitam (habatussauda), madu, bawang putih, kurma, labu, zaitun, adas, delima, anggur, kayu arak atau siwak (untuk sikat gigi), bawang merah, tin, jelay, dan jahe. Di antara tanaman tersebut yang sangat potensial untuk dikembangkan untuk pengobatan Covid-19 yaitu jahe serta jinten hitam (habatussauda).

Menurut dia, salah satu studi pemodelan molekul (molecular docking) untuk memprediksi interaksi protein host-virus di lokasi masuknya SARS-CoV-2 menunjukkan efek penghambatan konstituen jahe (zingiber officinale) sebagai penghambat masuk virus SARS-CoV-2 dengan menggunakan semua protein inang dan asal virus.

Selain itu, kata dia, jahe merupakan suplemen peningkat kekebalan alami serta bahan penyusun formulasi herbal yang direkomendasikan Badan POM sebagai tindakan pencegahan untuk meningkatkan kekebalan tubuh setelah wabah Covid-19.


Kredit: Tautan sumber

Leave a Reply
You May Also Like

Buah dan Sayuran Berbiji Sebabkan Penyakit Batu Empedu? Dokter Ahli Beber Fakta Ini – FAJAR

FAJAR.CO.ID — Ada banyak pandangan di masyarakat bahwa mengonsumsi buah-buahan berbiji seperti…

Dijamin Anti Gagal! Ini Dia Clara Cream Memutihkan Wajah Dalam 7 Hari Bpom

Tidak perlu lagi khawatir gagal produk skincare! Dengan Cream Memutihkan Wajah Dalam…

10 Kebiasaan yang Bisa Membuat Wanita Bahagia dan Sehat

  Jika anda melihat wanita lain yang mempunyai tubuh fit, mata cerah…

Varian Delta Plus Muncul di Indonesia, Ini Gejalanya – FAJAR

FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Tiga kasus varian Delta plus teridentifikasi di dua wilayah…